52 Dokter Ikuti Angkat Sumpah pada Sumpah Dokter ke-29 FK UIN Jakarta
Bertempat di Auditorium Harun Nasution UIN Syarif Hidayatullah (25/4), Fakultas Kedokteran UIN Jakarta menggelar Sumpah Dokter Angkatan ke-29 yang diikuti oleh 52 orang dokter terdiri dari 33 perempuan, dan 19 laki-laki.
Turut hadir dalam acara tersebut, Rektor UIN Jakarta Amany Lubis didampingi oleh Wakil Rektor Bidang Pengajaran dan Wakil Rektor Bidang Kerjasama, Direktur RSUP Fatmawati M Syafak Hanung sebagai Rumah Sakit Pendidikan Utama FK UIN Jakarta, perwakilan IDI Wilayah Banten Alian Setiawan, Ketua Senat UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Abudin Nata, perwakilan Rumah Sakit Jejaring yang tergabung dalam Komite Koordinasi Pendidikan (KOMKORDIK) FK UIN Jakarta dan beberapa dekan dari fakultas lain yang ada di UIN Jakarta termasuk FSH, FIKES, FITK dan FDI.
Amany, dalam sambutannya mengapresiasi dan mengucapkan selamat kepada seluruh dokter baru yang telah dilantik dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh sivitas FK UIN Jakarta dan mitra yang telah bekerjasama guna kelancaran seluruh proses perkuliahan di FK UIN Jakarta hingga pengambilan sumpah ini.
Dalam kesempatan yang sama juga Amany menyampaikan ini merupakan kali pertama dirinya menghadiri proses sumpah dokter sejak dilantik sebagai rektor UIN Jakarta. Ia juga menyampaikan menjadi seorang dokter adalah cita-citanya semenjak kecil hingga lulus SMA meskipun cita cita itu tidak tercapai namun disaat menghadiri acara ini beliau mengatakan seolah-olah dirinya berada didalamnya meskipun bukan sebagai dokter tapi meluluskan para dokter. Amany berharap kepada seluruh dokter yang hari ini dilantik, agar dapat menebar manfaat di masyarakat, dan mampu menjaga citra sebagai lulusan UIN Jakarta yang dikenal cerdas, rajin, dan berakhlak mulia.
Di tempat yang sama, Direktur RSUP Fatmawati M Syafak Hanung mengatakan, bahwa kerjasama FKIK UIN Jakarta dan FK UIN Jakarta telah terjalin selama 11 tahun, meliputi aspek pengembangan pendidikan dan penelitian. Hanung berharap kerjasama ini akan tetap terjalin saling berkontribusi dan pesan khusus untuk para dokter baru, keberhasilan seorang dokter bukan dari cepat dan tidaknya ia dilantik, akan tetapi bagaimana dirinya mampu menyikapi dan menghadapi keadaan serta memanfaatkan peluang-peluang yang ada.
Hari Hendarto selaku Dekan FK UIN Jakarta menambahkan bahwa angkat sumpah ke-29 ini istimewa mengingat angkatan inilah yang mencetak prestasi membanggakan sebagai angkatan yang lulus 100% ujian OSCE/CBT UKMPPD. Dengan prestasi ini, FK UIN Jakarta dapat dipandang sejajar dengan Fakultas Kedokteran negeri lain yang sudah lebih dulu berdiri.
Acara yang dihadiri oleh sivitas akademika FK UIN Jakarta antara lain Wakil Dekan Administrasi dan Umum Fika Ekayanti, Wakil Dekan Kemahasiswaan, Kerjasama dan Alumni Flori Ratna Sari, Ketua Program Studi Pendidikan Profesi Dokter Femmy Nurul Akbar, Ketua Program Studi Pendidikan Kedokteran Achmad Zaki, Sekretaris Program Studi Pendidikan Profesi Dokter Risahmawati, Sekretaris Program Studi Pendidikan Kedokteran Marita Fadhilah dan Ketua Unit Pendidikan Kedokteran Bisatyo ini ditutup dengan acara doa bersama dan ramah tamah.